Fahmi Bo Kian Melemah, Sesama Artis Tunjukkan Kepedulian

Kabar terbaru tentang aktor senior Fahmi Bo membuat publik terkejut. Ia disebut sudah tak mampu lagi beraktivitas normal, bahkan sulit untuk duduk dan hanya bisa terbaring di tempat tidur dengan bantuan alat medis.
Melaney Ricardo, salah satu rekan sesama artis, mengungkapkan rasa prihatin mendalam. Menurutnya, kondisi Fahmi Bo kini sangat memprihatinkan dan perlu dukungan moral dari banyak pihak.
Meski belum ada keterangan resmi mengenai detail penyakit yang diderita, doa dan dukungan terus mengalir dari publik serta kalangan selebritis agar Fahmi Bo segera diberi kesembuhan.